FENOMENA HABIB SEBAGAI CHARISMATIC AUTHORITY: MAKNA, PERAN DAN IMPLIKASINYA TERHADAP EKSPRESI KEBERAGAMAAN GENERASI MILENIAL EKS SIMPATISAN FPI PASURUAN

Authors

Ja’far

Synopsis

Karya ini mengkaji peran habib dalam kehidupan masyarakat Muslim, utamanya adalah para eks-simpatisan FPI di Pasuruan. Pada mulanya karya ini merupakan hasil penelitian penulis yang dibiayai oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Oleh karena itu, penulis haturkan terima kasih kepada Kementerian Agama yang telah mendanai proyek riset ini.

Adapun karya ini, dilatarbelakangi oleh kenyataan sosiologis, di mana otoritas karismatik yang dimiliki oleh seorang pemimpin menempati peran yang sangat sentral, sebab mereka ditempatkan sebagai “multiplayer” yang dapat menciptakan wacana pada masyarakat terutama dalam hal keagamaan. Posisi demikian, dalam pengamatan Hiroko Horikoshi ditempati oleh para ulama yang memang memiliki kharisma tersendiri, ditandai –salah satunya –dengan kekuatan luar biasa yang disebut dengan kesakten.

Melalui legitimasi sosial di atas, tentu saja di samping legitimasi teologis, habib yang dipandang memiliki kebersambungan nasab dengan Nabi Muhammad dapat ditempatkan pada posisi yang disebut sebagai individu dengan otoritas karismatik yang dimilikinya. Tentu saja, dengan narasi demikian, habib dapat menjelma menjadi “multiplayer” yang dapat berperan menghadirkan wacana di dalam kehidupan masyarakat baik dalam konteks keagamaan bahkan dalam kaitannya dengan aspek politik.


Demikian ini secara garis besar yang menjadi fokus kajian karya penulis. Akhir kata, penulis sangat berharap adanya saran konstruktif atas karya sederhana ini. Semoga bermanfaat untuk membangun kehidupan keagaamaan yang lebih humanis dalam bingkai Pancasila.

Cover for FENOMENA HABIB SEBAGAI CHARISMATIC AUTHORITY: MAKNA, PERAN DAN IMPLIKASINYA TERHADAP EKSPRESI KEBERAGAMAAN GENERASI MILENIAL EKS SIMPATISAN FPI PASURUAN
Published
May 12, 2023